Menuai Sorotan, Dishub Lobar Ambil Alih Parkir di Pasar Kediri, Pendapatan Meningkat

 


Faktantb.com
, Lobar, 16 Mei 2025-Dinas Perhubungan (Dishub) Lombok Barat mengambil alih operasional perparkiran di Terminal Pasar Kediri sejak 5 Mei 2025. Langkah ini diambil untuk meningkatkan keamanan, kenyamanan, dan akuntabilitas pendapatan daerah.

Plt Kepala Dinas Perhubungan Lombok Barat, Fathurrahman, S.H., M.E., menyatakan bahwa pendapatan parkir setelah diambil alih menunjukkan perbedaan signifikan dibandingkan sebelumnya. "Pendapatan parkir setelah diambil alih menunjukkan perbedaan signifikan dibandingkan sebelumnya. Ini membuktikan perlunya sistem yang lebih tertata," jelasnya.

Namun, kebijakan pembagian pendapatan parkir antara Dishub dan juru parkir menuai reaksi. Juru parkir hanya menerima 30% dari pendapatan, sementara 70% masuk ke kas daerah melalui Dishub. Para juru parkir berharap adanya revisi pembagian hasil yang lebih adil.

Anggota DPR Lombok Barat, Taufiqurrahman, S.Sos.I, mengapresiasi langkah pengelolaan yang lebih tertib, namun mengingatkan bahwa semua bentuk kesepakatan antara Dishub dan jukir harus berbasis aturan hukum yang jelas. "Penataan sistem perparkiran harus berbasis regulasi yang kuat agar tidak menimbulkan kecurigaan atau dugaan-dugaan pungli yang merugikan publik," tambahnya.

Taufiqurrahman berharap Pemda dan Dishub segera melakukan evaluasi menyeluruh, termasuk aspek sosial dan ekonomi yang berdampak pada para juru parkir. Dengan begitu, sistem parkir di Pasar Kediri dapat dikelola lebih adil, transparan, dan berpihak pada kepentingan masyarakat luas. (ms)