Ratusan Massa Geruduk Asrama Haji NTB, Tuntut Bupati Loteng Berangkat Haji



Faktantb. com,
Mataram (7/5/2025) Ratusan massa dari berbagai unsur masyarakat dan keluarga di Lombok Tengah berdatangan ke Asrama Haji NTB pada Rabu, 7 Mei 2025. Kedatangan massa ini merupakan imbas dari penundaan keberangkatan haji Bupati Lombok Tengah, Lalu Pathul Bahri, dan istrinya, Baiq Nurul Aini Pathul Bahri, untuk kedua kalinya.

Massa yang dipimpin langsung oleh Lalu Marta Wijaya memanas mempertanyakan alasan dibalik Kanwil Kemenag NTB melakukan penundaan keberangkatan Haji Bupati Lombok Tengah. Mereka mengancam jika Bupati Lombok Tengah tidak berangkat maka mereka akan melakukan penutupan Bandara Lombok.

Massa mencari keberadaan Kepala Kanwil Kemenag NTB Zamroni Aziz untuk meminta penjelasan langsung. Namun, yang hadir adalah Kepala Bidang Haji Kanwil Kemenag NTB Lalu Muhammad Amin yang masih belum bisa menjamin Bupati Lombok Tengah dan istri.

Massa tidak puas dengan jawaban dari Lalu Muhammad Amin dan akhirnya mengusir paksa Lalu Muhamad Amin. Massa meminta kepada Lalu Amin untuk menjemput langsung kepala Kanwil Kemenag NTB Zamroni Aziz.

Perwakilan Massa, Lalu Marta Wijaya, menuntut agar Kepala Kanwil Kemenag NTB menjamin Bupati Lombok Tengah berangkat haji besok pagi. Jika tidak berangkat, Lalu Marta mengaku tidak bisa menjamin kondusifitas wilayah di Lombok Tengah termasuk ancaman penutupan Bandara.

Lalu Marta mengaku tidak main-main karena yang dipermainkan adalah simbol Lombok Tengah. "Ini sekarang ribuan masyarakat Lombok Tengah mau kesini. Dari Batukliang ini datang. Kami minta secepatnya ada jaminan," tandasnya. (ms)